Industrial Experts Week Semester Genap 2021/2022

Industrial Experts Week Semester Genap 2021/2022

Bandung, 12 Maret 2022 – Prodi S2 Manajemen mendatangkan expert dari berbagai industri untuk sharing bagaimana teori yang dipelajari mahasiswa diaplikasikan di dunia industri. Acara ini rutin diselenggarakan satu kali setiap semester spesial untuk mahasiswa MM secara virtual lewat aplikasi Zoom Meeting yang bertemakan “Embrace and Overcome Business Uncertainty”.

Acara ini dilaksanakan dalam 11 sesi dari tanggal 7 – 11 Maret 2022. Sesi 1 untuk kelas Digital Business Strategy bersama narasumber Teguh Kurniawan Harmanda – COO Tokocrypto PT Crypto Indonesia Berkat. Sesi 2 untuk kelas Manajemen Marketing bersama narasumber Ir. Yudi Guntara Noor – Owner PT Citra Agro Buana Semesta. Sesi 3 untuk kelas Financial Technology bersama narasumber Triyono Gani – Kepala Grup Inovasi Keuangan Digital, OJK. Sesi 4 untuk kelas Digital Talent Management bersama narasumber Dade Dermawan Regional – CEO BSI Region Office Bandung. Sesi 5 untuk kelas Manajemen Strategi Ekosistem Bisnis bersama narasumber Indra Gunawan – CEO Bobobox. Sesi 6 untuk kelas Big Data and Data Analytics bersama narasumber Nurvirta Monarizqa – Data Scientist, Microsoft. Sesi 7 untuk kelas Corporate Finance bersama narasumber Aprizal – Vice President Business Development, Planning & Corporate Secretary PT Angkasa Pura Hotel. Sesi 8 untuk kelas Manajemen Sumber Daya Manusia bersama narasumber Dr. dr. Iwan Dakota – Direktur Utama RS Harapan Kita. Sesi 9 untuk kelas Research and Method Seminar bersama narasumber Lusi Satia Rahmawati, S.Soc – Administrative Librarian and Service Open Library Telkom University. Sesi 10 untuk kelas Manajemen Operasi bersama narasumber Riri Amalas – Head of CRM PT Kalbe. Sesi 11 untuk kelas Digital Marketing bersama narasumber Kemas M. Fadli – General Manager Media Channel Telkomsel.

Acara ini berjalan dengan lancar dan semoga dapat bermanfaat bagi mahasiswa.