Program Studi Magister Manajemen Telkom University telah melangsungkan kegiatan rutin tiap semester yaitu Industrial Experts Week (IEW) selama lima hari pada tanggal 29 September – 3 Oktober 2025. Kegiatan IEW ini mencakup pematerian dari berbagai praktisi mengenai mata kuliah yang relevan dengan industri mereka. Tema yang diangkat pada kegiatan IEW Semester Ganjil 2025/2026 adalah “Competing in the Gen AI Era.” Kegiatan IEW ini bertujuan untuk sharing session bersama para ahli di bidangnya dan bagaimana pengaplikasiannya di dunia industri sehingga para mahasiswa dapat lebih siap untuk menghadapi dunia kerja di industri kelak.
Rincian kegiatan IEW Semester Ganjil 2025/2026 terdiri dari 19 sesi yang telah dilaksanakan sebagai berikut:
- Sesi Managing Seamless Operation dilaksanakan pada Senin, 29 September 2025 pukul 08.00 – 10.00 WIB bersama Dr. Ali selaku Director of Production & Digitalization for Small Enterprises Ministry of MSME Republic of Indonesia dengan moderator Sri Widiyanesti, Ph.D. selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Open Library dilaksanakan pada Senin, 29 September 2025 pukul 10.30 – 12.30 WIB dengan mengusung topik “Reference Management Software ‘Mendeley’, E-Resources, and Similarity Checker” dari Open Library bersama narasumber Lusi Satia Rahmawati, M.Ikom. dan M Zaky Rahmat, M.Ikom. dengan moderator yaitu M. Farhan Ramadhan, S.Pd.
- Sesi Marketing Management in Digital Era dilaksanakan pada Senin, 29 September 2025 pukul 13.30 – 15.30 WIB dengan mengusung topik “Marketing & AI: Where Do You Stand Today and How Do You Respond to It?” bersama Harry Septarama, S.E, MM, CT selaku Marketing Practitioner & Certified Trainer dengan moderator Dr. Maya Ariyanti selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Digital Supply Chain dilaksanakan pada Senin, 29 September 2025 pukul 13.30 – 15.30 WIB dengan mengusung topik “Deliveree: Competing in the Gen AI Era” bersama Apoorva Agarwal selaku Country Manager at Deliveree on-Demand Logistics (Southeast Asia) dengan moderator Dr. Irayanti Adriant selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Human Capital Management dilaksanakan pada Selasa, 30 September 2025 pukul 08.00 – 10.00 WIB dengan mengusung topik “Collaborate with AI: Shaping Talent of Tomorrow” bersama Ganjar Daniswara ST., MSM., MBA selaku VP Talent Management Policy Telkom Indonesia Persero. Tbk dengan moderator Dr. Ratna Komala Putri selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Scenario Planning dilaksanakan pada Selasa, 30 September 2025 pukul 10.30 – 12.30 WIB dengan mengusung topik “Competing in the Gen AI Era” bersama Priyantono Rudito, M. Bus., Ph.D. selaku Vice Chairman SEAL Amazon Web Services dengan moderator Siska Noviaristanti, Ph.D. selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Business Ethics dilaksanakan pada Selasa, 30 September 2025 pukul 13.30 – 15.30 WIB dengan mengusung topik “Artificial Intelligence and Business Ethics: Towards Responsible Innovation” bersama Prof. Dr. Ir. Yuliana Susilowati, M.Si dengan bidang keahlian Remote Sensing and Big Data Analytics for Environmental Modeling and Sustainable Spatial Planning bersama moderator Dr. Ir. Ratna Lindawati Lubis, M.M. selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Digital Business Strategy dilaksanakan pada Selasa, 30 September 2025 pukul 16.00 – 18.00 WIB dengan mengusung topik “Advancing an Innovative AI Ecosystem in Indonesia” bersama Henky Prihatna selaku Senior Executive GoTo Group dengan moderator Dodie Tricahyono, Ph.D. selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Data Science in Decision Intelligence dilaksanakan pada Rabu, 1 Oktober 2025 pukul 10.30 – 12.30 WIB dengan mengusung topik “Utilizing Data to Gain Business Profitability: Use cases from FMCG Industry” bersama Mohammad Rizka Fadhli selaku Market Research Specialist Nutrifood Indonesia dengan moderator Dr. Irayanti Adriant selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Corporate Entrepreneurship & Circular Economy dilaksanakan pada Rabu, 1 Oktober 2025 pukul 13.30 – 15.30 WIB dengan mengusung topik “The Spirit of Circular Economy in Green Business Towards SDG 8, 12 and 17” bersama Dewi Gunawan selaku Founder & CEO Twin Tulipware dengan moderator Dr. Ir. Ratna Lindawati Lubis, M.M. selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Personal Branding dilaksanakan pada Rabu, 1 Oktober 2025 pukul 16.00 – 18.00 WIB dengan mengusung topik “The Power of You as the Brand” bersama Abu Marlo selaku MURI Record Holder: Dialogue Positive, Magician, FPV dengan moderator Citra Kusuma Dewi, Ph.D. selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Research Method dilaksanakan pada Kamis, 2 Oktober 2025 pukul 08.00 – 10.00 WIB dengan mengusung topik “Publication ethics and AI Tools: Understand and Overcome the Traps” bersama William Loh Wui Lun selaku Customer Success Partner of Emerald Publishing dengan moderator Dr. Irayanti Adriant selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Design Thinking for Business dilaksanakan pada Kamis, 2 Oktober 2025 pukul 10.30 – 12.30 WIB dengan mengusung topik “How We Got Here: Leveraging Design Thinking to Gain Government Trust” bersama Dr. Brian Alafwan, ST., MBA., CBOA., CSMM selaku Director PT. Focuson Siber Mediatama dengan moderator Dr. Astri Ghina selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Managing Agile Organization & People dilaksanakan pada Kamis, 2 Oktober 2025 pukul 13.30 – 15.30 WIB dengan mengusung topik “Operational and Banking Transformation in the AI Era” bersama Ir. Firman Sofyan, MBA. selaku President Director BPR Syariah Al-Ihsan dengan moderator Dr. Dian Indiyati selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Digital Finance Management dilaksanakan pada Kamis, 2 Oktober 2025 pukul 16.00 – 18.00 WIB dengan mengusung topik “Digital Finance Market: The Technological and Habitual Shift” bersama Dwi Pratomo Juniarto selaku EVP Telkom Regional I Sumatera dengan moderator Dr. A Mukti Soma selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Digital Global Leadership dilaksanakan pada Jumat, 3 Oktober 2025 pukul 08.00 – 10.00 WIB dengan mengusung topik “In the AI Era: The Sariraya Japan Experience” bersama Teguh Wahyudi selaku CEO Sariraya Co., Ltd. dengan moderator Puspita Wulansari, Ph.D. selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Digital Marketing dilaksanakan pada Jumat, 3 Oktober 2025 pukul 10.00 – 12.00 WIB dengan mengusung topik “Competing in the Gen AI Era: From Corporate to SME” bersama Trida Rachel Angelina selaku Managing Partner Captain Hairstyling & Owner Slushy Society Bali dengan moderator Dr. Maya Ariyanti selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Global Financial Technology dilaksanakan pada Jumat, 3 Oktober 2025 pukul 13.30 – 15.30 WIB dengan mengusung topik “How Generative AI is Reshaping FinTech and the Future of Payments” bersama Dr. Ir. Apep MK Noormansyah selaku Director Technology, Product & Operation PT Finnet Indonesia dengan moderator Dr. A Mukti Soma selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.
- Sesi Strategic Management & Business Ecosystem dilaksanakan pada Jumat, 3 Oktober 2025 pukul 16.00 – 18.00 WIB dengan mengusung topik “AI-Powered Strategic Management” bersama Dr. Setyo Budianto selaku Vice President Telkom Indonesia – Strategic Management dengan moderator Dodie Tricahyono, Ph.D. selaku dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University.



















