Kunjungan Studi Banding Magister Manajemen Universitas Terbuka

Kunjungan Studi Banding Magister Manajemen Universitas Terbuka

Kunjungan Studi Banding MM Universitas Terbuka dengan MM Telkom University

Magister Manajemen Telkom University menerima kunjungan studi banding dari Magister Manajemen Universitas Terbuka pada Selasa, 22 November 2022 di Gedung Marore, Telkom University, Bandung. Sebanyak 6 (enam) peserta dari pihak MM Universitas Terbuka dengan beranggotakan Dr. Shine Pintor Siolemba Patiro, S.T., M.M., Dr. Joko Rizkie Widokarti, S.E., M.M., Martino Wibowo, S.E., M.Si., Ph.D., Dr. Faizul Mubarok, S.Si., M.M., Dr. Endi Rekarti, S.E., M.S.M., dan Doni Dwi Wahyudi, S.A.P.

Acara dibuka dengan sambutan oleh Ketua Prodi Magister Manajemen Telkom University, Siska Noviaristanti, Ph.D. dan Dosen Magister Manajemen sekaligus Ketua Kelompok Keahlian ICT Based Management, Dr. Maya Ariyanti yang dilanjutkan dengan penayangan video profil Magister Manajemen Telkom University mengenai penjelasan singkat terkait Magister Manajemen, dari segi akademik hingga sejarah MM Telkom University. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi sharing mengenai sistem perkuliahan, kurikulum, hingga penjelasan terkait kegiatan akreditasi LAMEMBA 2022.

Foto bersama antara dosen MM Universitas Terbuka dan MM Telkom University

Melalui kunjungan ini, diharapkan dapat membantu menambah informasi terkait sistem perkuliahan dan kegiatan akreditasi. Selain itu, hubungan antara MM Telkom University dan MM Universitas Terbuka dapat terjalin dengan lebih baik.