19 Apr 2024

Matrikulasi Semester Genap 2019/2020

Pada tanggal 22 – 24 Januari 2020 telah dilaksanakan matrikulasi bagi Mahasiswa Baru Magister Manajemen Telkom University. Matrikulasi ini diadakan selama 3 hari. Hari ke-1 pada tanggal 22 Januari dilaksanakan Matrikulasi CMPCR (CASE METHOD PREPARATORY AND CRITICAL READING) di Kampus Utara MM Hall Gd. Marore FEB Telkom University. Pembicara nya adalah Dosen MM Dr. Ir. RATNA L. NUGROHO, M.M.

Hari ke-2 pada tanggal 23 Januari dilaksanakan Matrikulasi FINANCIAL FOR NON ACCOUNTING di di Kampus Utara MM Hall Gd. Marore FEB Telkom University. Pembicara nya adalan Dosen MM Dr. RIKO HENDRAWAN. Dimulai pada pukul 08.30 hingga 16.00. Para mahasiswa diberikan materi lalu diskusi setiap kelompok untuk membahas case yang telah diberikan oleh dosen.

Hari ke-3 pada tanggal 24 Januari dilaksanakan Penyambutan dan Kuliah Perdana Mahasiswa Baru Pascasarjana Universitas Telkom di Kampus Selatan Ruang Multimedia Lt. 8 Gedung Tokong Nanas (GKU) Telkom University. Dimulai pada pukul 08.00 – 12.00. Pemateri nya adalah Fredrick Dermawan Purba, PhD, Psikolog (Kepala Departemen Psikologi Perkembangan – Universitas Padjajaran) dengan tema “Manajemen Kegiatan Diri bagi Mahasiswa Pascasarjana”. Dilanjutkan pada pukul 13.00 – 16.00 matrikulasi MANAGEMENT & DIGITAL ORGANIZATION oleh Dosen MM Dr ANISAH FIRLI, S.M.B., M.M. Acara berjalan dengan lancar hingga selesai dan semoga bermanfaat bagi para mahasiswa baru.

Day 1
Day 2
Day 3
Day 1
Day 2
Day 3
See also  Workshop Business Digital